Fungsi Surat Bisnis
© freepik.com

Apa Itu Business Letter? Temukan Pengertian dan 5 Fungsi Surat Bisnis yang Jarang Diketahui!

Dalam dunia business, surat-menyurat merupakan suatu hal yang bersifat wajib perusahaan ketahui. Lantas, apa fungsi surat bisnis? Sewa78 akan menjelaskan apa itu surat bisnis dan fungsinya serta menawarkan sewa mesin penghancur kertas berkualitas.

Diperbarui

Korespondensi bisnis atau dalam bahasa Inggris business letter artinya perusahaan membuat surat untuk diberikan ke perusahaan lain, klien, investor atau pihak luar lainnya. Korespondensi atau surat-menyurat menjadi salah satu aktivitas untuk menyampaikan maksud dan tujuan melalui surat.

Surat bisnis memiliki 2 jenis, yaitu surat bisnis formal dan surat bisnis informal. Setiap jenis memiliki tujuannya masing-masing. Tujuan dari adanya surat bisnis adalah sebagai pengajuan pertanyaan, penawaran, undangan, kesepakatan, informasi, balasan atau jawaban, dan lainnya.

Untuk pembuatan surat bisnis juga tidak bisa asal-asalan. Anda harus mengikuti struktur untuk membuat surat bisnis, Anda bisa membuat surat menggunakan Ms. Word. Berikut bagian dari surat bisnis, yaitu kop surat, tanggal penulisan surat, nama dan alamat penerima (dear), salam pembuka, isi surat atau body, penutup, nama, dan tanda tangan pengirim surat.

Lalu, apa fungsi surat bisnis? Untuk mendapatkan jawaban tentang fungsi korespondensi bisnis, Anda harus membaca artikel ini. Simak baik-baik setiap poin penting yang ada dan pastikan tidak ada yang terlewatkan. Cus, baca!

Sebagai Perwakilan

Sebagai Perwakilan
© freepik.com

Fungsi pertama dari surat bisnis adalah sebagai perwakilan. Surat bisnis yang difungsikan sebagai wakil dari seseorang atau perusahaan biasanya akan berisi pesan penawaran atau jawaban dari penawaran tersebut.

Korespondensi bisnis sebagai perwakilan biasanya bersifat resmi atau formal. Karena surat tersebut bersifat formal, maka format penulisan yang tertulis pun menggunakan bahasa yang formal pula.

Bukti Tertulis

Bukti Tertulis
© freepik.com

Selain berfungsi sebagai perwakilan dari seseorang atau perusahaan, business letter juga berfungsi sebagai bukti berbentuk tulisan. Bukti tertulis biasanya berupa laporan atau perjanjian bisnis.

Surat bisnis sebagai bukti tertulis kebanyakan dipakai oleh para pelaku niaga atau pelaku usaha. Dalam usaha jual beli barang biasanya jadi bukti pembayaran, perjanjian, konfirmasi pesanan, pengiriman barang, penerimaan orderan, dan bukti tertulis lainnya.

Arsip

Arsip
© freepik.com

Fungsi lain dari korespondensi bisnis yaitu sebagai arsip dan dokumen penting perusahaan. Pasalnya, menyimpan surat bisnis dapat membantu Anda mendapatkan sumber data sebagai referensi di masa depan.

Dokumen atau arsip ini juga bisa membantu Anda dalam merencanakan, menentukan sikap, dan menindaklanjuti suatu keputusan atau kegiatan. Di sisi lain, surat yang diarsipkan biasanya berupa surat merger perusahaan, surat izin pendirian usaha, surat kepailitan, dan lain-lain.

Sementara itu, jika beberapa dokumen atau arsip sudah tidak diperlukan lagi, mending Anda hancurkan saja. Untuk menghancurkan dokumen yang gak terpakai, Anda perlu sewa mesin penghancur kertas agar dokumen benar-benar hancur dan tidak disalah gunakan.

Pedoman Kerja

Pedoman Kerja
© freepik.com

Surat bisnis juga berfungsi sebagai pedoman kerja di seluruh perusahaan. Yang dimaksud pedoman kerja adalah suatu aturan yang dibuat secara tertulis. Aturan tersebut bertujuan agar dapat menggerakkan dan mendorong para pekerja melakukan pekerjaannya untuk bisa sampai pada tujuan.

Pedoman kerja ini berupa surat perintah kerja, surat jalan, dan surat keputusan. Surat jalan atau surat perintah kerja biasanya hanya bersifat sementara, kalau sudah tidak terpakai bisa Anda hancurkan. Supaya surat jalan hancur sampai tidak tersisa, mengharuskan Anda sewa mesin penghancur kertas Surabaya dengan kualitas terbaik. Jangan ragu untuk sewa! 

Media Promosi

Media Promosi
© freepik.com

Di era modern dan teknologi yang semakin canggih, promosi bisa dilakukan dengan memanfaatkan media sosial. Tapi, masih ada beberapa perusahaan yang memberikan penawaran dengan menyebar kertas brosur. Hal inilah yang membuat surat bisnis juga berfungsi sebagai media promosi.

Seperti yang Anda ketahui bahwa promosi media sosial atau brosur memiliki batas waktu. Media promosi gak cuma memberikan potongan harga, tapi juga sebagai cara untuk memberi tahu pelanggan tentang produk baru.

Pertanyaan Terkait

Apa fungsi dan tujuan dari surat pribadi?

Fungsi surat pribadi adalah sebagai alat untuk mengekspresikan perasaan dan menyampaikan ide dan gagasan. Tujuannya agar penerima tahu perasaan dan ide yang Anda berikan.

Contoh surat bisnis apa saja?

Example of a business letter yaitu surat perkenalan, penawaran, pesanan, balasan pesanan, permintaan barang, surat tagihan, dan surat lain sebagainya.

Apa fungsi hal surat dalam surat resmi?

Perihal atau hal dalam surat resmi berfungsi untuk memberikan informasi pembaca tentang inti surat tersebut.

Sudah kami jelaskan dan sebutkan di atas tentang pengertian surat bisnis dan fungsi surat bisnis. Surat bisnis merupakan suatu kegiatan yang biasa perusahaan lakukan untuk menyampaikan pesan ke investor, klien, perusahaan lain, dan pihak luar lainnya.

Setiap surat yang sudah tidak terpakai bisa dihancurkan dengan bantuan mesin penghancur kertas yang Anda sewa di Sewa78 dengan proses yang mudah, harga terjangkau, dan pengiriman yang cepat. Selain itu, kami juga terkenal dengan memberikan pelayanan yang baik dan ramah. Tertarik buat sewa? Hubungi tim CS dan tim kami akan langsung mengirim dengan kecepatan kilat ke tempat Anda!

Ingin diskon untuk Sewa Mesin Penghancur Kertas?

Artikel dan Panduan Sewa Mesin Penghancur Kertas

Lihat Semua
agar Puting Tidak Lecet saat Menyusui
Sewa Pompa ASI
Melihat para ibu menyusui yang sering sekali mengalami puting lecet membuat Sewa78 ingin menyediakan trik agar puting tidak lecet saat menyusui. Keinginan tersebut pun akhirnya terwujud dengan adanya artikel ini. Gak pakai lama, simak penjelasan lebih lengkapnya sembari menemukan persewaan alat pompa ASI!
Model Tangga Besi Kombinasi Kayu
Sewa Gergaji Mesin
Bagi sebagian orang, memiliki rumah tingkat menjadi sebuah impian. Namun, gak sedikit dari mereka yang tahu motif tangga besi kombinasi kayu yang bikin rumah jadi terlihat mewah. Tim Sewa78 akan merekomendasikan 5 model tangga besi kombinasi yang dipotong menggunakan gergaji mesin. Cek di bawah, ya!
Menu Jus Buah Unik
Sewa Motor Roda Tiga
Kebanyakan bisnis jual es jus hanya membuat aneka jus buah-buahan yang gitu-gitu aja. Supaya usaha es jus buah segar milik Anda jadi lebih terkenal, coba 10 menu jus buah yang kaya akan manfaat dan gunakan motor roda tiga untuk berjualan. Cek menunya di bawah, ya!
Cara Kerja Mesin Pemotong Kertas
Sewa Mesin Penghancur Kertas
Sering menggunakan mesin pemotong kertas tapi masih belum paham cara kerja mesin pemotong kertas? Gak perlu khawatir. Tim Sewa78 akan menjelaskan cara kerjanya dengan jelas. Selain itu, kami juga menawarkan mesin penghancur kertas berkualitas yang bisa Anda sewa dengan harga terjangkau.
Cara Mengobati Infeksi Saluran Pernapasan
Sewa Tabung Oksigen
Aktivitas sehari-hari jadi terhambat karena Anda terkena infeksi saluran pernapasan? Jangan risau! Sebab, Sewa78 akan membantu Anda mengatasi permasalahan ini. Terbukti dengan artikel ini yang memuat informasi soal cara mengobati infeksi saluran pernapasan serta penyewaan tabung oksigen yang Anda butuhkan. 
Manfaat Seminar
Sewa Proyektor
Untuk menambah ilmu tidak harus belajar sendiri, Anda bisa mengikuti kegiatan seminar dengan topik pembicaraan tertentu. Pasalnya, tujuan seminar sangat bagus bagi mahasiswa yang sedang kuliah. Ilmu mereka tak hanya terbatas di makalah saja. Lalu, apa aja manfaat seminar itu? Kalau ingin mengadakannya, jangan lupa sewa proyektor di Sewa78 agar semua audiens bisa melihat materinya, ya! 
Jam Tidur Bayi 3 Bulan
Sewa Stroller
Tak jarang jam tidur bayi 3 bulan kerap kali membingungkan ibu-ibu di luar sana, termasuk Anda. Biar gak bingung lagi, Anda bisa menyimak artikel ini dari awal hingga akhir untuk menemukan informasi yang Anda butuhkan beserta penyewaan stroller yang akan dibutuhkan untuk menidurkan si kecil!
Film Anak yang Mendidik
Sewa TV
Penting untuk memerhatikan tontonan si kecil. Karena itulah, Anda harus memberikan tontonan yang mendidik dan sesuai umurnya. Di artikel ini, Anda bisa menemukan rekomendasi film anak yang mendidik dan inspiratif. Kalau kurang lega dengan tayangan film, sewa saja TV dengan ukuran yang Anda inginkan di sini!